Senin, 20 September 2010

Laki-laki Sejati

LAKI-LAKI Sejati bukanlah dilihat dari bahunya yang kekar,
tetapi dari kasih sayangnya pada orang di sekitarnya....

Laki-laki sejati bukanlah dilihat dari suaranya yang lantang,
tetapi dari kelembutannya mengatakan kebenaran.....

Laki-laki sejati bukanlah dilihat dari jumlah sahabat di sekitarnya,
tetapi dari sikap bersahabatnya pada generasi muda bangsa ...

Laki-laki sejati bukanlah dilihat dari bagaimana dia dihormati ditempat bekerja,
tetapi bagaimana dia dihormati didalam rumah...

Laki-laki sejati bukanlah dilihat dari kerasnya pukulan,
tetapi dari sikap bijaknya memahami persoalan...

Laki-laki sejati bukanlah dilihat dari dadanya yang bidang,
tetapi dari hati yang ada dibalik itu...

Laki-laki sejati bukanlah dilihat dari banyaknya perempuan yang memuja,
tetapi komitmennya terhadap perempuan yang dicintainya...

Laki-laki sejati bukanlah dilihat dari jumlah barbel yang dibebankan,
tetapi dari tabahnya dia mengahadapi lika-liku kehidupan...

Laki-laki Sejati bukanlah dilihat dari kerasnya membaca Al-Quran,
tetapi dari konsistennya dia menjalankan apa yang ia baca...

2 komentar:

Rieka Purnama mengatakan...

Disebut Laki-Laki sejati Jika Dia dapat memposisikan Dirinya dan bertanggung jawab atas posisi tersebut, yaitu :
Dimana dia sebagai UmmatNYA
Dimana dia sebagai Anak Laki-Laki bagi ortunya,
Dimana dia sebagai Kakak Laki-Laki bagi adik2nya,
Dimana dia sebagai Adik Laki-Laki dari KakakNya,
Dimana dia sebagai Suami dari istrinya,
Dimana dia sebagai Ayah dari Anak2nya,
Dimana dia sebagai Imam bagi keLuarganya,
dan sebagai panutan bagi Lingkungan sekitarnya...


By : Rieka Purnama (STIE_PI_D3_AK_IIIB)

Anonim mengatakan...

^^..siapakah dia yg memenuhi kriteria tsb,,,
dialah Baginda Rasuullah Muhammad SAW,,^^
^_^
( Neny )

Posting Komentar